Polres Berau –Suaradaerahnews.com
Polres Berau melaksanakan upacara kenaikan pangkat dan wisuda purna bhakti di halaman Mako Polres Berau, Jl. Gatot Subroto, Kelurahan Sei Bedungun, Kecamatan Tanjung Redeb, pada Senin 30 Desember 2024. Kegiatan ini sekaligus menyambut Tahun Baru 2025 dengan semangat dan penghargaan kepada para personel yang telah berdedikasi.
Kapolres Berau, AKBP Khairul Basyar, bertindak sebagai Inspektur Upacara. Dalam sambutannya, ia mengapresiasi kenaikan pangkat 46 personel yang terdiri dari berbagai jenjang, mulai dari Perwira hingga Bintara.
"Kenaikan pangkat ini bukanlah hadiah, melainkan hasil dari kerja keras, prestasi, dan dedikasi yang telah ditunjukkan," ujarnya.
Sebanyak 46 personel yang menerima kenaikan pangkat terdiri dari 9 personel berpangkat IPTU menjadi AKP, 8 personel dari IPDA menjadi IPTU, 2 personel dari AIPDA menjadi AIPTU, 4 personel dari BRIPKA menjadi AIPDA, dan 22 personel dari BRIPTU menjadi BRIGPOL.
Selain itu, upacara juga diwarnai dengan prosesi wisuda purna bhakti bagi lima personel Polri yang telah memasuki masa pensiun. Mereka adalah AKBP (Purn) Dwi Sutrisno, S.E., S.H., M.H., AKP (Purn) Moh Zaenuri, IPDA (Purn) Sudarto, IPDA (Purn) Supriadi, dan IPDA (Purn) Suyatna.
"Wisuda ini adalah bentuk penghormatan atas dedikasi mereka selama bertugas di Polres Berau," tambah Kapolres.
Setelah upacara, para wisudawan melewati Gerbang Pora sebagai simbol penghormatan terakhir, diikuti sesi foto bersama dan pemberian ucapan selamat kepada personel yang naik pangkat. Kegiatan diakhiri dengan acara ramah tamah bersama keluarga besar Polres Berau.
"Kami berharap, meski sudah pensiun, hubungan silaturahmi dengan Polres Berau tetap terjalin dengan baik. Kepada personel yang naik pangkat, ini adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab," tandas Kapolres. (Rudi H)