Pasaman -- Suaradaerahnews.com
Senin (23/9/2024).KPU pasaman gelar pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Pasaman tahun 2024. Penetapan nomor urut Pilkada Pasaman berlangsung dalam rapat pleno KPU Pasaman di Gedung Syamsiar Tahib.
Sebelum KPU Pasaman melakukan pengundian nomor urut calon Bupati dan Wakil Bupati Pasaman terlebih dahulu membacakan tata tertip dan aturan pengambilan nomor urut.
Pencabutan dan pengambilan nomor urut ini di pandu langsung oleh Ketua dan komisioner KPU Pasama
Berdasarkan pencabutan nomor undian langsung di ambil oleh pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dan di peroleh hasilnya sebagai berikut,urut (1)welly Suheri- Anggit.nomor urut (2) Mara Ondak- Desrizal.nomor urut (3) Sabar As- Sukardi.
Saat penetapan nomor urut diumumkan berdasarkan undian, disambut dengan teriakan oleh semua pendukung baik di dalam gedung maupun di luar gedung
Saat memberi sambutan Semua calon Bupati dan wakil Bupati Pasaman menyampaikan ucapan terima kasih kepada KPU Pasaman yang telah melaksanakan tahapan demi tahapan, sehingga pengundian dan penetapan nomor urut berjalan degan lancar,sukses dan semarak
Selesai acara pengundian dan penetapan nomor urut paslon Bupati dan waKil Bupati Pasaman, Mara ondak Menyampaikan kepada awak Media Alhamdulillah kami pasangan Mara Ondak dan Desrizal mendapatkan nomor keberuntungan yakni nomor 2," ujar mantan Sekdakab Pasaman didampingi calon Wakil Bupati Pasaman Desrizal.
Masih kata Mara Ondak, Harapan kami untuk Pilkada ini, mari kita ciptakan pilkada aman, damai dan tentram, janganlah main ancaman, intimidasi atau kezoliman- kezoliman kepada pemilih" karena setiap kata itu nanti akan sampai ke pemilih," katanya.
Senada dengan itu wakil calon Bupati Pasaman Desrizal di hadapan pendukungnya menyebutkan dari awal di katakan kita tidak memiliki, dan hari ini kita di dukung 7 (tujuh ) partai.
Kemudian kita dikatakan tidak lolos di KPU, nyatanya sekarang kita lolos dengan no urut 2 dan jangan di lakukan pembohongan - pembohongan terhadap masyarakat kita. Mari kita jaga kekompakan dan bergerak bersama sehingga tujuan kita Pasaman Juara terwujud," ucapnya.(Zamrefdy.k)